• Jian Batari Anwar,seorang Artis cantik dan lembut
  • Makna Lambang Kota Pacitan Adalah...
  • Sejarah Gunung Jaran/Kuda

Cari Blog Ini

Pantai Tawang Lorok Pacitan

Sabtu, 05 Maret 2011 Label:
Kali ini, kita akan melihat Pantai di Pacitan dengan potensi perikanannya. Tepatnya di Desa Hadiwarno, Kecamatan Ngadirojo (Lorok), Pacitan sebuah pantai yang nampak masih asri dengan pemandangan naturalnya yang sejuk akan menggoda mata kita untuk menuju tempat itu.

Namanya Pantai Tawang, yang merupakan sebuah pantai yang unik karena jaraknya dangkal, ideal bagi yang ingin mencoba mandi atau berenang di air laut, hal ini dikarenakan posisi teluk yang menyerupai kantong sehingga arus lautnya tidak begitu kuat. Pantai ini dapat anda tempuh dari pusat Kota Pacitan sekitar 30 Km atau sekitar 1 jam perjalanan, dan jalannya pun lumayan agak susah karena berkelok – kelok dan banyak tikungan. Namun jangan khawatir, setelah sampai dilokasi anda akan dimanjakan oleh Pesona Pantai ini. Pantai Tawang ketika dilihat sekilas, malah lebih mirip sebuah telaga, karena kondisinya yang tenang dan tanpa ombak , tidak seperti Pantai di Pacitan lainnya. Perahu tradisional warga sekitar Tawang yang berjejer rapi menambah keindahan suasana Pantai yang masih alami ini.
Pantai Tawang, selain pemandangannya yang elok, juga menyimpan potensi dalam hal perikanan. Warga sekitar menggantungkan hidupnya dari nelayan di Laut pantai Tawang ini.di Pantai ini ada pasar ikan, TPI (tempat Pengolahan Ikan), dan kabarnya pada tahun 2011 ini akan dilakukan pengembangan pelabuhan perikanan di Pantai Tawang yang dilakukan oleh PPP Tawang.
Selain anda bisa menikmati pemandangannya, anda juga bisa membeli ikan – ikan segar yang baru daiambil dari Laut dengan beraneka ragam jenisnya, dan harganya pun dijamin murah. Selain anda bisa membawanya pulang ke rumah untuk oleh – oleh keluarga, anda pun bisa menikmatinya langusng ditempat dengan memanfaatkan jasa nelayan setempat dengan cara dibakar.
Akhirnya, anda pun akan dimanjakan oleh obyek wisata yang satu ini. Selain menikmati sejuknya pemandangan, sambil menikmati semilirnya angin dan birunya air laut, anda bisa menikmati ikan bakar yang harum. Hmm, selamat berlibur di Pantai Tawang.

Sumber:http://pacitanisti.com/

0 komentar:

Posting Komentar

 
Pacitan's Blog © 2011 | Design Template by Vallent Rastafara | Template Blogger Name | Uniqx Transparent 2.0 | Cah Pacitan